Home » » Sedekah 2,5% Tidaklah Cukup

Sedekah 2,5% Tidaklah Cukup

Saudaraku, barangkali sekarang ini zamannya minimalis. Sehingga ke sedekah juga hitung-hitungannya jadi minimalis. Angka yang biasa diangkat, 2,5%. Kita akan coba ilustrasikan, dengan perkalian sepuluh kali lipat, bahwa sedekah minimalis itu tidak punya pengaruh yang signifikan.

Contoh berikut ini, adalah contoh seorang karyawan yang punya gaji 1
juta. Dia punya pengeluaran rutin sebesar 1,5 juta. Kemudian dia bersedekah 2,5% dari penghasilan yang 1 juta itu. Maka kita dapat perhitungannya sebagai berikut:

Sedekah: Sebesar 2,5%
2,5% dari
Rp. 1.000.000 = 25.000

Maka, tercatat di atas kertas:
Rp. 1.000.000 – Rp. 25.000 = Rp. 975.000

Tapi kita belajar, bahwa
Rp. 975.000 bukan hasil akhir. Allah akan mengembalikan lagi yang 2,5% yang dia keluarkan sebanyak sepuluh kali lipat, atau sebesar Rp. 250.000. Sehingga dia bakal mendapatkan rizki min haitsu laa yahtasib (rizki tak terduga) sebesar:
Rp. 975.000 + Rp. 250.000 = Rp. 1.225.000

Lihat, "hasil akhir" dari perhitungan sedekah 2,5% dari 1jt, "hanya" jadi Rp. 1.225.000,-. Masih jauh dari pengeluaran dia yang sebesar Rp.
1,5 juta. Boleh dibilang secara bercanda, bahwa jika dia sedekahnya "hanya" 2,5%, dia masih akan keringetan untuk mencari sisa Rp. 275.000 untuk menutupi kebutuhannya.

Sumber: An Introduction to The Miracle of Giving: Keajaiban Sedekah, karya Ust. Yusuf Mansur.
 
Support : Sholat Dhuha Kunci Rezeki | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Keajaiban Sedekah - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger